Headlines News :
Home » » WASPADALAH....PELUANG TERJADI KORUPSI

WASPADALAH....PELUANG TERJADI KORUPSI

Written By Unknown on Sabtu, 19 Oktober 2013 | 23.16




Setiap tugas apapun, terutama yang berurusan dengan harta, seperti seorang yang mendapat amanah memegang perbendaharaan negara, penjaga baitul mâl atau yang lainnya, terdapat peluang bagi seseorang yang berniat buruk untuk melakukan ghulul (korupsi), padahal dia sudah memperoleh upah yang telah ditetapkan untuknya
Telah disebutkan dalam hadits yang telah lalu, yaitu sabda Rasûlullâh shallallâhu ‘alaihi wa sallam, yang artinya : Barangsiapa yang kami tugaskan dengan suatu pekerjaan, lalu kami tetapkan imbalan (gaji) untuknya, maka apa yang dia ambil di luar itu adalah harta ghulul (korupsi).
 
 Ketika pengumpulan zakat mâl (harta)
Seseorang yang diberi tugas mengumpulkan zakat mâl oleh seorang pemimpin negeri, jika tidak jujur, sangat mungkin ia mengambil sesuatu dari hasil (zakat mâl) yang telah dikumpulkannya, dan tidak menyerahkannya kepada pemimpin yang menugaskannya. Atau dia mengaku yang dia ambil adalah sesuatu yang dihadiahkan kepadanya. Peristiwa semacam ini pernah terjadi pada masa Rasûlullâh shallallâhu ‘alaihi wa sallam, dan beliau memperingatkan dengan keras kepada petugas yang mendapat amanah mengumpulkan zakat mâl tersebut dengan mengatakan:
((أَفَلَا قَعَدْتَ فِي بَيْتِ أَبِيكَ وَأُمِّكَ فَنَظَرْتَ أَيُهْدَى لَكَ أَمْ لَا))
“Tidakkah kamu duduk saja di rumah bapak-ibumu, lalu lihatlah, apakah kamu akan diberi hadiah (oleh orang lain) atau tidak?”
Kemudian pada malam harinya selepas shalat Isya’ Nabi shallallâhu ‘alaihi wa sallam berceramah (untuk memperingatkan perbuatan ghulul kepada khalayak). Di antara isi penjelasan beliau shallallâhu ‘alaihi wa sallam mengatakan :
((فَوَالَّذِي نَفْسُ مُحَمَّدٍ بِيَدِهِ لَا يَغُلُّ أَحَدُكُمْ مِنْهَا شَيْئًا إِلَّا جَاءَ بِهِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ يَحْمِلُهُ عَلَى عُنُقِهِ إِنْ كَانَ بَعِيرًا جَاءَ بِهِ لَهُ رُغَاءٌ وَإِنْ كَانَتْ بَقَرَةً جَاءَ بِهَا لَهَا خُوَارٌ وَإِنْ كَانَتْ شَاةً جَاءَ بِهَا تَيْعَرُ))
“(Maka) Demi (Allâh), yang jiwa Muhammad berada di tanganNya. Tidaklah seseorang dari kalian mengambil (mengkorupsi) sesuatu daripadanya (harta zakat), melainkan dia akan datang pada hari Kiamat membawanya di lehernya. Jika (yang dia ambil) seekor unta, maka (unta itu) bersuara. Jika (yang dia ambil) seekor sapi, maka (sapi itu pun) bersuara. Atau jika (yang dia ambil) seekor kambing, maka (kambing itu pun) bersuara...
Hadiah untuk petugas, dengan tanpa sepengetahuan dan izin pemimpin atau yang menugaskannya
Dalam hal ini, Nabi shallallâhu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda:
((هَدَايَا الْعُمَّالِ غُلُولٌ))
“Hadiah untuk para petugas adalah ghulul”.
 

Artikel Terkait :

 Info& belajar Islam terkini


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

PENGAJIAN

Aswaja

Tweet on @ppmaswaja

Pengunjung

Popular Posts

Comments

Recent Post

Kunjungan Anda

Music

Buku Tamu


Get this widget:
 
Support : Creating Website | Harry Soepandi | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. MUSLIM ANTI KORUPSI - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template